Universitas Tulang Bawang
Selasa, 16 Juli 2024 Bertempat di ruang kelas Internasional Fakultas Syariah UIN Raden Intan Lampung dilaksanakan diskusi publik ” Menakar Kualitas Demokrasi Tingkat Lokal Menuju Pilkada Serentak 2024″.
Diskusi merupakan kolaborasi antara AIPI Lampung bekerjasama dengan Prodi Hukum Tata Negara Fakultas Syariah UIN Raden Intan Lampung, disampaikan dalam diskusi tersebut pagelaran pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) yang akan di laksanakan secara serentak 27 November 2024 harus menjunjung demokrasi, karena Pilkada merupakan pesta rakyat , dan dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat.
Dr. Agus Martono,MM selaku Ketua Asosiasi Ilmu Politik Indonesia (AIPI) Lampung dan merupakan Dosen UTB Lampung menyampaikan ” saat ini KPU tengah mempersiapkan tahapan pelaksanaan Pilkada serentak 2024. Parameter kesuksesannya yaitu terselenggaranya pemilu dan pilkada yang demokratis.
Kemudian ia mengatakan prinsip pemilu dan pilkada demokratis tetap berjalan dengan adanya partisipasi masyarakat, integritas, dan profesionalisme penyelenggara. Kemudian proses pemilihan jujur, adil, transparan, dan akuntabel. Serta penegakan hukum pemilu atau pilkada yang berkepastian.
Maka, prinsip – prinsip inilah yang kemudian terusung oleh AIPI dalam menjaga marwah demokrasi Indonesia. Melalui edukasi dan sosialisasi kepada publik dalam kegiatan seminar, diskusi, survey, kajian akademis, dan sebagainya. AIPI mengajak semua pihak untuk dapat bersinergi dan bekerjasama dalam mensukseskan gelaran pilkada yang demokratis dan damai.
Kamis, 4 Juli 2024 Dekan Fakultas Hukum Ahadi Fajrin Prasetya,S.H.,M.H.,C.I.A dan Dekan Fakultas Peternakan Novi Eka Wati, S.Pt.,M.Si bersama jajaran, melaksanakan audensi sekaligus promosi untuk penerimaan mahasiswa baru UTB Tahun Akademik 2024/2025 di Kabupaten Tulang Bawang.
Rombongan disambut oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tulang Bawang Ferly Yuledi,S.P. Pada kesempatan tersebut dilakukan pembicaraan berbagai aspek terkait promosi dan MOU antara Universitas Tulang Bawang dan Kabupaten Tulang Bawang.
Kamis, 27 Juni 2024 Rektor UTB Dr. Achmad Moelyono,M.H dan Ketua Pengawas YAPIPILA Rudy Hartawan,S.Sos.,M.M bersama Wakil Rektor III Riza Yudha Patria,S.H.,M.Kn dan jajaran, melaksanakan kunjungan ke Kantor Persatuan Wartawan Indonesia Lampung.
Dalam kunjungan tersebut, Ketua PWI Lampung Wirahadikesumah menerima dengan baik dan dalam suasana kekeluargaan serta berterimakasih atas kunjungan pihak UTB ke kantor PWI Lampung, disampaikan pula bahwa PWI Lampung siap berkolaborasi menjadi mitra bagi UTB dalam mengembangkan keterampilan mahasiswa yang berminat dalam bidang jurnalistik.
Dalam kunjungan tersebut dibicarakan adanya rencana MOU dalam bidang pendidikan, diantaranya program potongan biaya UKT bagi wartawan, dan kegiatan untuk menunjang MBKM
Rabu, 26 Juni 2024 sebanyak 103 mahasiswa dari 7 Program Studi yang ada di lingkungan Universitas Tulang Bawang, diserahterimakan kepada pihak Kecamatan Tanjung Bintang Lampung Selatan dan Kecamatan Kedondong Pesawaran.
Dalam sambutannya Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat, Yuli Wahyu TRi Mulyani, M.Si meminta agar mahasiswa mentaati semua aturan yang berlaku di daerah lokasi KKN masing – masing, serta menjaga nama baik universitas.
Hadir pada kegiaan serah terima di Kecamatan Kedondong, Staf Ahli Bupati Pesawaran Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik Chabrasman S.T. mewakili Kadis Pendidikan Kabupaten Pesawaran Yohana, dan Kadis Kesbangpol Pesawaran Edi Efendi, serta Camat Kedondong Irwan Rosi,S.H beserta jajarannya.
Serah terima di Kecamatan Tanjung Bintang dihadiri oleh Camat Tanjung Bintang Hendry Hatta,S.Ag beserta jajaran dan Kepala Biro Kerjasama UTB Apt.Nopiyansyah,S.Farm.,M.Farm. Adapun pelaksanaan KKN akan berlangsung dari 26 Juni – 31 Juli 2024
Selasa, 25 Juni 2024, YAPIPILA dan Rektor beserta jajarannya, melaksanakan rapat koordinasi terkait promosi penerimaan mahasiswa baru Universitas Tulang Bawang.
Dalam rapat tersebut hadir Ketua YAPIPILA Achmad Hidayat,S.E beserta jajaran dan Rektor UTB Dr.Achmad Moelyono,M.H yang didampingi Wakil Rektor II dan Wakil Rektor III beserta Kepala Biro PMB,Kerjasama dan Promosi, dan Humas UTB.
Dalam rapat tersebut di sampaikan capaian yang telah didapat Tim promosi beserta program penerimaan mahasiswa baru yang sedang dan akan dilaksanakan, baik secara offline maupun online.
Senin, 24 Juni 2024 bertempat di R.A1 dan A.2 dilaksanakan Pembekalan bagi mahasiswa UTB Lampung yang akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata yang akan dilaksanakan dari tanggal 26 Juni – 31 Juli 2024. Dengan tema KKN Pemberdayaan Potensi Desa Menuju Masyarakat Mandiri.
Adapun peserta sebanyak 103 mahasiswa terdiri dari 7 (tujuh) Program Studi yang ada di lingkungan Universitas Tulang Bawang. Mahasiswa akan di tempatkan di 13 (tiga belas) desa, terdiri dari 3 (tiga) desa di Kecamatan Tanjung Bintang Lampung Selatan dan 10 (sepuluh) desa di Kecamatan Kedondong Pesawaran.
Kegiatan pembekalan dihadiri oleh Camat Tanjung Bintang Hendry Hatta,S.Ag , Camat Kedondong Irwan Rosi, S.H , Wakil Rektor 1 UTB Dr. Mieke Yustia Ayu Ratna Sari, S.H.,M.H.
Menurut Kepala LPPM UTB Yuli Wahyu Tri Mulyani,M.Si mengatakan bahwa upaya yang dilakukan untuk memberikan kekuatan dan keterampilan kepada masyarakat desa, agar dapat mengelola sumber daya dan potensi yang ada di desa dengan baik.
Berdasarkan Keputusan Kuasa Pengguna Anggaran Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian kepada Masyarakat Nomor 0459/E5/PG.02.00/2024 tanggal 30 Mei 2024 tentang Penerima Program Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri Program Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Tahun Anggaran 2024, Sivitas Akademika Universitas Tulang Bawang mengucapkan selamat dan sukses bagi dosen yang lolos pendanaan.
Dialog Pasca Pemilu yang diselenggarakan di Aula Universitas Tulang Bawang Lampung, Tanggal 12 Juni 2004 mengahadirkan Pembicara Dr. Agus Mardihartono,MM ( Ketua Asosiasi Ilmu Politik Indonesia Provinsi Lampung), Antoniyus Cahyalana ( Ketua Divisi Sosialisasi Pendidikan Pemilih dan Partisipasi Masyarakat KPU Provinsi Lampung ) dan Khoirul Anwar (Presiden BEM UTB ), serta sebagai presenter Indra JUlianta.
Topik pada Dialog Pasca Pemilu adalah Pemilu Usai, Apa harapan Mahasiswa? Kegiatan ini dihadiri oleh 50 mahasiswa Universitas Tulang Bawang.
8 Juni 2024 bertempat di LLDIKTI Wilayah 2 , Wakil Rektor 3 UTB Riza Yudha Patria,S.H.,M.H menandatangani Deklarasi dan Komitmen Bersama Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah II, tentang Tolak 3 Dosa Besar Pendidikan ( Intoleransi, Kekerasan Seksual dan Perundungan )
Minggu, 28 April 2024 bertempat di Emersia Hotel Bandar Lampung, berlangsung Halal Bihalal dan Silaturahmi Yayasan Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Indonesia Lampung ( YAPIPILA ) beserta Sivitas Akademika Universitas Tulang Bawang (UTB) Lampung, yang dihadiri Ketua YAPIPILA (Achmad Hidayat,S.E) beserta Pembina dan Pengawas, Rektor UTB (Dr.Achmad Moelyono,M.H), beserta seluruh Pembina YAPIPILA dan selurh jajaran beserta staf di lingkungan UTB Lampung